IPAL Jalan Protokol Pulau Pramuka Dikuras
Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Kepulauan Seribu melakukan pengurasan instalasi pembuangan air limbah (IPAL) di jalan protokol, Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.
Kita mendapat informasi sudah mulai penuh
Kepala Sudin SDA Kepulauan Seribu, Hendri mengatakan, pihaknya mengerahkan sebanyak sembilan personel untuk membersihkan dan menguras endapan lumpur di saluran IPAL. Instalasi tersebut menampung limbah dari aliran saluran jalan permukiman warga serta jalan p
rotokol di Pulau Pramuka, Kelurahan Pulau Panggang."Kita mendapat informasi sudah mulai penuh. Makanya hari ini kita lakukan pengurasan," katanya, Rabu (5/10).
Saluran IPAL di Pulau Pramuka DibersihkanDitambahkan Hendri, pemeliharaan ini difokuskan untuk membersihkan saluran dari endapan sedimentasi lumpur akibat limbah rumah tangga. Endapan sedimentasi lumpur ketebalannya berkisar 1,5 sentimeter.
"Sedimentasi yang berhasil diangkut hampir ada lima karung. Sebagian sudah ada yang diangkut," tandasnya.